Tagakkan Disiplin,Personel Provost Siaga Pada Pintu Keluar Wilayah Hukum
www.triwww.tribratanewsrotendao.com.Rote. Pembinaan personel Polri secara internal untuk meningkatkan kedisiplinan dan Ketertiban khususnya personel polres rote ndao ndao menjadi tugas dan tanggung jawab seksi Propam dan unit Paminal.
Upaya pengawasan ketat personel polres rote ndao dilakukan oleh Kanit Propam Polres Rote Ndao IPTU Daniel Bessie,S.H bersama jajaran Propam dengan melakukan pengetatan terhadap personel polres rote ndao untuk menghindari Personel Polres rote ndao terhindar dari Pelanggaran disiplin,Kode etik maupun Pelanggaran Pidana.
Beberapa waktu lalu upaya pencegahan keterlibatan personel rote ndao dalam aktivitas judi online juga dilakukan sebagai bentuk pengawasan terhadap personel polres rote ndao untuk menghindari praktek judi online yang dampak negatifnya sangat luar dalam pelaksanaan tugas personel maupun bagi keluarganya sendiri.
Baca : https://www.tribratanewsrotendao.com/apel-pagi-polres-rote-ndao-berubah-menjadi-razia-judol
"Hari ini Minggu 04 Agustus 2024,kami tempatkan 4 (Empat) personel propam polres rote ndao untuk bergabung bersama Kanit provost Polsek Pantai baru untuk melakukan pengawasan terhadap penumpang penyeberangan yang menggunakan jasa angkutan Kapal Ferry ASDP,Garda Maritim maupun Kapal Cepat Express Bahari" tutur Kanit Propam IPTU Daniel Bessie,S.H.
"Antisipasi ini kami lakukan untuk mengecek jangan sampai ada personel polres rote ndao yang meninggalkan tugas atau wilayah hukum polres rote ndao tanpa sepengetahuan pimpinan polres "
"Sebagai anggota Polri kita wajib untuk taat terhadap aturan dan wajib untuk memperoleh Ijin pimpinan jika terdapat urusan keluarga maupun tugas kedinasan dengan memperoleh surat ijin biasa atau ijin cuti maupun surat tugas atau dinas"tutur Kanit Propam Polres Rote ndao IPTU Daniel Bessie,S.H. (Bdn_23)