Polsek Rote Barat Daya Lakukan Pengamanan Sholat Tarawih

www.tribratanewsrotendao.com.Batutua, Polsek Rote Barat Daya terus berupaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan suci Ramadan khususnya diwilayah hukum Polsek Rote Barat Daya.
Salah satu bentuk nyata dari upaya tersebut adalah pengamanan ibadah salat tarawih yang dilakukan di Masjid Nurul Iman yang bertempat di Desa. Batutua Kecamatan Rote Barat Daya Kabupaten Rote Ndao. Rabu (12/03/2025).
Personel yang melaksanakan pengamanan sholat Tarawih yaitu Aipda Edwin C Seran dan Bripka Dance Ndun serta personel Piket Lainnya.
Pelaksanaan Ibadah Sholat Tarawih Pada Mesjid Nurul Iman Desa Batutua Kecamatan Rote Barat Daya (Rabu 12/03/2025)
Dalam kegiatan ini, anggota Polsek Rote Barat Daya hadir langsung untuk memastikan pelaksanaan ibadah berjalan aman dan kondusif.
Selain menjaga keamanan, kehadiran Personel Polsek Rote Barat Daya juga bertujuan untuk memberikan rasa nyaman kepada para jamaah yang tengah beribadah.
Kapolsek Rote Barat Daya, Ipda Godfriet E S Mail menegaskan bahwa pengamanan ibadah tarawih merupakan bagian dari pelayanan kepolisian kepada masyarakat selama bulan Ramadan serta wujud tanggungjawab Polri dalam Pemeliharaan Kamtibmas. (Bdn_23)