Kapolres Rote Ndao Berikan Motivasi dan Imbauan Kamtibmas Kepada Pelajar di SMK Negeri 1 Lobalain

Kapolres Rote Ndao Berikan Motivasi dan Imbauan Kamtibmas Kepada Pelajar di SMK Negeri 1 Lobalain
Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono, S.ST, M.K.P. dan unsur Forkopimda saat menghadiri kegiatan Job Fair di SMK Negeri 1 Lobalain, Desa Holoama, Kecamatan Lobalain, Rabu (16/10).

www.tribratanewsrotendao.com – Rote, "Raihlah cita-cita setinggi langit, gunakan kesempatan yang ada untuk belajar, belajar dan belajar, ingat masa depan ada di tangan kita sendiri, semua kita yang menentukan bukan orang lain, kalau kita mau maju dan sukses maka kita harus bisa menentukan jalannya sendiri, SMK adalah sekolah yang mencetak generasi siap kerja".

Demikian motivasi yang diberikan oleh Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono, S.ST., M.K.P. di depan ratusan pelajar dalam acara JOB FAIR yang diselenggarakan oleh Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Lobalain, Desa Holoama, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, Rabu (16/10/2024).

Dalam kesempatan tersebut Kapolres menghimbau kepada seluruh pelajar untuk menghindari kenakalan remaja seperti tawuran, bulying, mabuk-mabukan hingga bolos sekolah, dirinya pun mengingatkan agar para pelajar untuk bijak dalam bergaul, jangan sampai terjerumus dalam pergaulan bebas yang akhirnya dapat merugikan diri sendiri, keluarga dan juga nama baik sekolah.

Lanjut, untuk menghindari penyalahgunaan media sosial seperti terlibat dalam pornografi, judi online, hate spech dan hal lainnya.

“Dunia sekarang ini semua sudah terbuka luas, melalui handphone saja kita bisa mengetahui kemajuan dan perkembangan dunia, namun jangan sampai kita salah gunakan dan akhirnya adek-adek terjerumus kepada hal yang tidak baik, untuk itu gunakan waktu sebaik-baiknya isilah dengan belajar, kejar mimpimu yang ada di depan dan jadilah penerus bangsa yang baik,” ujar Kapolres.

Lebih lanjut lagi Kapolres mengingatkan kepada para pelajar yang sudah memenuhi syarat untuk memilih dalam demokrasi untuk segera melakukan perekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP). “Yang belum rekam e-KTP agar segera lapor diri, nanti kita fasilitasi dan kita bantu untuk rekam e-KTP, ini penting bagi pemilih pemula, gunakanlah hak untuk memilih,” imbuhnya.

Kapolres juga menyampaikan bahwa saat ini Kepolisian menggelar 2 Operasi Kepolisian, satu diantaranya adalah Operasi Mantap Praja Turangga 2024 dalam rangka pengamanan Pilkada Serentak 2024 dan satunya lagi adalah Operasi Zebra Turangga 2024 dalam rangka keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu-lintas (kamselitibcarlantas).

Khusus untuk Operasi Zebra Turangga 2024, Kapolres Kembali mengingatkan agar para pengendara dalam berkendara di jalan raya untuk selalu mematuhi aturan berlalu-lintas, bila gunakan sepeda motor wajib gunakan helm dan memiliki surat-surat.

“Dalam pasal 281 Undang-undang Nomor 22 Tahun 2009, berbunyi setiap pengendara kendaraan bermotor yang tidak memiliki Surat Ijin Mengemudi (SIM) dipidana dengan pidana kurungan paling lama 4 bulan atau denda paling banyak Rp. 1.000.000,- dan pada Pasal Pasal 291 ayat 1, berbunyi setiap pengendara atau penumpang sepeda motor yang tak mengenakan helm standar nasional dipidana dengan pidana kurungan paling lama 1 bulan atau denda paling banyak Rp. 250.000,-,” jelas Kapolres.

Jadi semua sudah ada aturannya, maka daripada itu patuhi dan taati aturan di jalan raya, semua tujuannya adalah demi keselamatan diri dan juga pengguna jalan lainnya, imbuhnya.

Diketahui bahwa kegiatan Job Fair yang dilaksanakan di SMK Negeri 1 lobalain ini bertujuan untuk membantu para siswa/siswi dan juga alumni SMK Negeri 1 lobalain agar bisa belajar mengetahui bagaimana bentuk suatu lingkungan pekerjaan yang mereka inginkan serta mencetak generasi yang siap kerja.

Selanjutnya bersama Forkopimda, Kapolres melakukan kunjungan ke setiap stand pameran sesuai jurusan yang ada di SMK Negeri 1 lobalain, untuk melihat secara langsung hasil karya produk dan jasa, serta alat dan bahan praktek pembelajaran dari peserta didik.

Hadir dalam kegiatan diantaranya Penjabat Bupati Rote Ndao Oder Maks Sombu, S.H, M.A, M.H, Kepala Dinas Perikanan, Kepala Dinas Tenaga Kerja, perwakilan Kejaksaan Negeri Rote Ndao, yang diwakil oleh Kasi Intel Halim Irmanda, S.H., perwakilan Pengadilan Negeri Rote Ndao, Kapolsek Lobalain IPTU I Nyoman Suwasta, Wadanki Kompi II Batalyon A Pelopor Ipda Albert Dores, PLH Danramil 1627- 01/Baa Letda Inf. David Mooy, perwakilan Badan Statistik, perwakilan Bank BNI Cabang Rote Ndao, perwakilan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, perwakilan Kominfo, perwakilan Bank Mandiri Cabang Rote Ndao, perwakilan Kopdit Sehati, perwakilan Bank TLM, perwakilan perusahaan penangkapan ikan dan perwakilan Bank NTT Cabang Rote Ndao serta Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Holoama. (6n)