Antisipasi kriminalitas, Personel Polsek Rote Tengah Pantau aktifitas pasar mingguan

Antisipasi kriminalitas, Personel Polsek Rote Tengah Pantau aktifitas pasar mingguan
www.tribratanewsrotendao.com , Rote – Rabu pagi (06/12/2017), personel Polsek Rote Tengah pantau aktifitas jual beli dan situasi arus lalu lintas di pasar mingguan Nggodimeda, Desa Nggodimeda, Kecamatan Rote Tengah. Pasar yang beroperasional hanya seminggu sekali ini, tepatnya pada setiap hari Rabu, ini tentunya menyedot perhatian masyarakat untuk berbelanja. Selain itu kegiatan pasar ini rawan akan timbulnya berbagai tindak kejahatan seperti pencurian dan kejahatan lainnya. Hal inilah yang menjadi perhatian khusus bagi Polsek Rote Tengah untuk selalu memantau aktifitas jual beli maupun aktifitas pasar lainnya. Dan untuk meminimalisir terjadinya tindak pidana personel Polsek Rote Tengah melaksanakan patroli dialogis dan pengamanan pasar. k2yd (2) Disaat melaksanakan patroli dialogis Bripka Frengki Fia menyampaikan pesan kamtibmas kepada para pedangang dan juga pembeli, dalam hibauannya dia mengingatkan agar selalu waspada akan beredarnya uang palsu, selalu teliti dan cek saat bertransaksi. Dengan kegiatan patroli dialogis ini, diharapkan masyarakat dapat merasa aman dan nyaman dalam melaksanakan aktifitasnya di pasar, selain kita patroli jaga keamanan ini juga merupakan salah satu cara untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dalam menjalin keharmonisan antara Polri dan masyarakat, ucap Bripka Frengki. Sebelumnya anggota yang bertugas melaksanakan patroli dan pengamanan diberikan arahan oleh Kapolsek Rote Tengah Ipda Feddy C.E. Toelle, SH di Mapolsek. Dalam arahannya Kapolsek mengharapkan agar personel yang terlibat dapat bertugas dengan baik dan bertanggung jawab, dengan kehadiran Polisi berseragam di tengah kegiatan masyarakat dapat mencegah niat pelaku untuk melakukan kejahatan. (6”nur-Humas Res Rote Ndao)