www.tribratanewsrotendao.com
, Rote – Menjelang Natal tahun 2017 dan Tahun Baru tahun 2018, Satuan Sabhara Polres Rote Ndao gencar laksanakan patroli secara rutin dan konsisten.
Hal ini dilaksanakan untuk menekan angka kejahatan maupun niat untuk melakukan tindak pidana yang terjadi di sekitar masyarakat. Keamanan dan ketertiban serta kenyamanan masyarakat dalam melaksanakan aktifitasnya sehari-hari merupakan prioritas utama.
Seperti yang dilakukan pada pagi ini, Kamis (07/12/2017) Satuan Sabhara Polres Rote Ndao yang dipimpin langsung oleh KBO Sat Sabhara Aiptu Daniel Bessie, SH berpatroli di sekitar Kecamatan Lobalain. Dengan mengambil rute Mapolres – Lelain – Sanggaoen – Alukama – Namodale – Mokdale, personel yang berjumlah 12 orang tersebut menyisir berbagai tempat-tempat umum dan tempat-tempat yang sering dijadikan tempat nongkrong anak-anak muda, selain itu juga menyisir kios-kios yang dicurigai menjual minuman keras lokal jenis Sopi.
Saat berpatroli tim mendapat informasi dari warga bahwa ada salah seorang warga yang sering menjual minuman keras lokal jenis sopi kepada masyarakat, mendapat informasi tersebut tim patroli langsung menuju lokasi yang diiformasikan.
Sesampainya di lokasi benar didapati bahwa ada seorang warga yang bernama Alfian Manu yang menyimpan 10 liter minuman keras lokal jenis Sopi yang akan diperjualbelikan kepada masyarakat. Mendapati hal tersebut tim langsung mengamankan barang bukti dan memberi teguran kepada warga agar tidak lagi menjual minuman keras tersebut karena dapat menimbulkan tindak kejahatan.
“ Jangan kita lihat dari banyak dan sedikitnya minuman tersebut, namun kita harus berpikir akan dampaknya yang ditimbulkan, makanya kita langsung amankan dan nantinya akan dimusnahkan, “ tutur Aiptu Daniel.
Perayaan Natal dan Tahun baru sudah dekat, hal itu perlu mendapat perhatian yang serius dari kita semua, kita tidak ingin perayaan di hari suci tercemar dengan adanya masyarakat yang berbuat onar karena imbas dari menenggak minuman keras, makanya kita sejak jauh hari lakukan pencegahan serta himbauan kepada masyarakat, lanjutnya.
(6”nur-Humas Res Rote Ndao)