Jamin Keamanan Warga Personel Polsek Rote Tengah Patroli Di Pasar Nggodimeda

Jamin Keamanan Warga Personel Polsek Rote Tengah Patroli Di Pasar Nggodimeda
Patroli Dialogis Personel Polsek Rote Tengah Untuk Menjaga Kamtibmas Tetap Kondusif Pada Pasar Mingguan Nggodimeda (Rabu 09/04/2025)

www.tribratanewsrotendao.com.Rote Tengah. Untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam beraktifitas sehari hari, Personel Polsek Rote Tengah selalu melakukan monitoring sekaligus melakukan pengamanan untuk memastikan kenyamanan masyarakat. Rabu (09/04/2025).

Upaya Pelayanan kamtibmas bagi masyarakat diwilayah hukum Polsek Rote Tengah  pada hari ini diawali dengan melakukan pengamanan pada aktifitas masyarakat yang berpusat pada pasar mingguan Nggodimeda,Kecamatan Rote Tengah Kabupaten Rote Ndao.

Kapolsek Rote Tengah, "Hadir dalam setiap kegiatan masyarakat merupakan upaya Polri untuk menekan potensi terjadinya tindak pidana serta selalu membangun komunikasi dengan masyarakat untuk terus bersinergi dengan Polri dalam rangka pembinaan pemeliharaan kamtibmas" ujar Kapolsek

Kegiatan masyarakat yang berlangsung pada Pasar Nggodimeda pada hari ini merupakan kegiatan pengamanan yang dilakukan secara rutin oleh Personel Polsek Rote Tengah. Selain ingin  memastikan kegiatan masyarakat pada hari ini  berjalan aman dan lancar juga dapat menekan potensi terjadinya aksi kriminalitas.

"Kegiatan kepolisian yang bersifat preemtif dan preventif dilakukan secara bersamaan demi kenyamanan masyarakat diwilayah hukum Polsek Rote Tengah" jelas Kapolsek

"Hari ini (Rabu 09/04/2025)  kegiatan Kepolisian yang dilakukan dipimpin oleh Aiptu Viktor Y Tanehe.,S.H bersama Personel  Polsek Lainnya yaitu Aipda NIkson Koroh dan Bripka Bernard Panie" tutur Kapolsek Rote Tengah Ipda Charles Rihi Pati.,S.Sos. (Bdn_23)