Jaga Kamtibmas Selama Operasi Samana Santa Turangga 2025, Polsek Lobalain Tingkatkan Patroli Preventif

www.tribratanewsrotendao.com. Lobalain. Kegiatan Preventif Polsek Lobalain dipimpin oleh Bripka Sumantri bersama Bripka Aries Bessie dan Briptu Heru Saleh.,S.H dengan sasaran lokasi yang menjadi pusat kegiatan masyarakat termasuk area Pertamina, Dermaga TPI Tulandale dan lokasi lainnya diwilayah hukum Polsek Lobalain. Sabtu (19/04/2025).
"Ini wujud upaya Polri untuk mencegah terjadi gangguan kamtibmas selama pelaksanaan operasi samana santa turangga 2025" ungkap Bripka Sumantri
Selama pelaksanaan kegiatan Patroli ini, Personel Polsek Lobalain juga memberikan himbauan kamtibmas bagi warga yang ditemui dan mengajak untuk selalu berperan aktif dalam menjaga kamtibmas tetap kondusif.
Penigkatan kegiatan preventif diwilayah hukum Polsek Lobalain menjadi hal yang harus dilakukan karena dengan wilayah hukum yang merupakan pusat pemerintahan daerah juga menjadi central kegiatan masyarakat yang menyuplai kebutuhan masyarakat ke kecamatan lainnya.
"Kami selalu mengingatkan personel saat melaksanakan kegiatan kepolisian untuk selalu membangun kemitraan dengan masyarakat dalam rangka pemeliharaan kamtibmas" Ipda Djony E Pada.,S.H
Hadirnya Polri dalam masyarakat sebagai bentuk hadirnya Negara untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat, Sehingga segala upaya dalam rangka pemeliharaan Kamtibmas baik itu berupa kegiatan Preemtif kepolisian maupun Preventif Kepolisian menjadi sangat mutlak untuk dilakukan"
Selama Pelaksanaan Operasi Samana Santa Turangga 2025 diwilayah hukum Polsek Lobalain, Polri selalu hadir dan memastikan perayaan Paskah 2025 diwilayah hukum Polsek Lobalain dapat berjalan aman dan lancar" pungkas Kapolsek Lobalain Ipda Djony E Pada.,S.H (Bdn_23)