Bersama Personel Koramil dan Pelajar,Personel Polsek Panbar Lakukan Baksos

Bersama Personel Koramil dan Pelajar,Personel Polsek Panbar Lakukan Baksos
Bakti Sosial Dalam Rangka HUT Bhayangkara ke 78 Tahun 2024 Personel Polsek Pantaibaru,Koramil 1627-02 Pantai baru dan Siswa SMPN 1 Pantai Baru Pada Mesjid Darul Fatah Olafulihaa (16/06/2024)

www.tribratanewsresrotendao.com.Rote.Rangkaian kegiatan dalam menyambut Hari Ulang Tahun ke 78 Bhayangkara tahun 2024 dengan melaksanakan kegiatan perlombaan,bakti sosial,bantuan sosial dan kegiatan positif yang bersumber dari kearifan lokal daerah setempat.

Perayaan HUT Bhayangkara ke 78 tahun 2024 di wilayah hukum Polres rote Ndao di awali dengan menyelenggarakan lomba bacuan kuda yang diikuti oleh 86 Kuda pacu dan telah selesai pelaksanaannya pada Minggu 09 Juni 2024.

Kegiatan bakti sosial pada tempat tempat ibadah dan bakti religi pada Polsek pantai baru dilaksanakan di mesjid darul Fatah Olafilihaa kecamatan Pantai baru kabupaten Rote Ndao.

Melibatkan personel koramil 1627-02 Pantai baru dan siswa siswi SMPN 1 Pantai baru melakukan pembersihan di sekitar area mesjid.

Bakti sosial yang dilaksanakan menjelang HUT Bhayangkara ke 78 tahun ini mendapat respon positif dari Imam mesjid darul Fatah Olafulihaa

"Diucapkan terima.kasih banyak kepada TNI Polri dan para siswa yang telah melaksanakan bakti sosial dan Bakti religi di mesjid Darul Fatah Olafulihaa Kecamatan Pantai baru dan Selamat Hari jadi ke 78 Kepolisian negara republik indonesia semoga Polri semakin jaya dan dicintai masyarakat"tutur imam mesjid darul Fatah Bapak Burhanudin Yusuf.

Kapolsek Pantai baru saat dikonfirmasi mengungkapkan bahwa kegiatan bakti sosial inii kami laksanakan di tingkat Polsek pantai baru mendahului kegiatan yang dilaksanakan oleh panitia dari polres karena mengantisipasi banyaknya kegiatan yang akan dilaksanakan menjelang puncak perayaan HUT Bhayangkara 01 Juli 2024 nanti "Ujar IPDA I Gede Putu Parwata,S.H.

Sejumlah kegiatan yang akan dilaksanakan menjelang HUT Bhayangkara ke 78 tahun ini  adalah pertandingan bola voli,pertandingan karate,bakti sosial dan bantuan sosial yang akan diakomodir oleh panitia pelaksana pada Polres Rote Ndao dan juga melibatkan personel Polsek jajaran Polres Rote Ndao.(Bdn_23)