Usai Laksanakan Tugas, Kapolres Rote Ndao Melepas Personel BKO Brimob Polda NTT Kembali ke Kesatuannya

Usai Laksanakan Tugas, Kapolres Rote Ndao Melepas Personel BKO Brimob Polda NTT Kembali ke Kesatuannya
Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono, S.ST, M.K.P. bersama PJU Polres saat pose bersama dengan personel BKO Brimob Polda NTT di depan Mako Polres Rote Ndao, Sabtu (17/02).

www.tribratanewsrotendao.com – Rote, Usai melaksanakan tugas pengamanan Pemungutan Suara dan Penghitungan Pemilu 2024 di Kabupaten Rote Ndao, Personel Bantuan Komando Operasi (BKO) Polda Polda NTT kembali ke Kesatuannya.

Acara pelepasan yang digelar di lapangan apel Mapolres pagi ini, dipimpin langsung oleh Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono, S.ST., M.K.P., Sabtu (17/02/2024).

Dalam sambutan singkatnya, Kapolres mengucapkan terima kasih kepada personel BKO dari Brimob Polda Nusa Tenggara Timur yang turut serta dalam rangka pengamanan pungut dan hitung suara pemilu 2024 di wilayah Kabuopaten Rote Ndao.

Kapolres juga mengapresiasi kepada seluruh personel BKO yang telah bertugas dengan baik dan dengan penuh rasa tanggung jawab serta secara professional dalam menjalankan tugasnya.

“Atas nama pimpinan dan seluruh keluarga besar Polres Rote Ndao, saya mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan semua, anda telah menjalankan tugas dengan baik, penuh tanggungjawab dan professional menjalankan tugas, kita patut syukuri bahwa dengan kehadiran rekan-rekan telah memberikan warna dan dampak tersendiri dalam menciptakan kamtibmas di wilayah Kabupaten Rote Ndao ini,” ucap Kapolres.

Situasi kamtibmas pasca pemungutan dan hitung suara secara umum terpantau aman dan kondusif, ini berkat kehadiran rekan-rekan, dan dalam kesempatan ini juga saya mohon maaf apabila selama bertugas Bawah Kendali Operasi (BKO) di Polres Rote Ndao, ada hal-hal yang kurang berkenan dihati rekan- rekan agar dapat dimaafkan, imbuhnya.

“Selamat kembali ke Satuan dan Keluarga, sekali lagi saya ucapkan terima kasih, sampaikan salam saya kepada Pimpinan dan Keluarga rekan-rekan,” tutup Kapolres.

Hadir dalam acara pelepasan, para PJU Polres Rote Ndao, Kapolsek jajaran dan personel Polres Rote Ndao.

Selanjutnya personel Brimob Polda NTT yang dipimpin Pasi Ops IPTU Charles Marion Bere, S.H. dengan pengawalan dari Sat Lantas dan menggunakan Bus dan Truk Dalmas menuju ke Pelabuhan ASDP Pantai Baru untuk kembali ke Kupang dengan kapal KMP Garda Maritim III.

Diketahui personel BKO Brimob Polda NTT telah bertugas sebagai Power on Hand Kapolres Rote Ndao dalam rangka pengamanan tahapan Pemungutan dan Penghitungan Suara Pemilu 2024 di wilayah Kabupaten Rote Ndao sejak tanggal 11 Pebruari 2024 lalu. (6n)