Satuan Lalu Lintas Polres Rote Ndao Berbagi Takjil Bersama Masyarakat

Satuan Lalu Lintas Polres Rote Ndao Berbagi Takjil Bersama Masyarakat
Personel Satuan Lalu Lintas Melaksanakan Kegiatan Pembagian Takjil Bagi Masyarakat Menjelang Waktu Buka Puasa ( Minggu 09/03/2025)

www.tribratanewsrotendao.com.Rote. Personel Satuan Lalu lintas Polres Rote Ndao terus melakukan kegiatan Ramadhan Berkah di bulan suci Ramadhan 1446 H dengan menggelar acara Berbagi Takjil bagi masyarakat. Minggu (09/03/2025)

Pembagian takjil bagi masyarakat dilakukan oleh Personel Satuan Lalu lintas Polres Rote Ndao menjelang waktu untuk berbuka puasa.

AKBP Mardiono, S.ST.,M.K.P,Kapolres Rote Ndao melalui Kasat Lantas Polres Rote Ndao  Iptu Ferdi Batuk mengungkapkan bahwa acara ini bukan hanya sekadar pembagian takjil, tetapi merupakan simbol nyata dari kepedulian dan kebersamaan yang terjalin antara Polres Rote Ndao, Bhayangkari, dan  masyarakat.

Dalam suasana penuh berkah Ramadhan, kegiatan ini menjadi momentum penting dalam mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan masyarakat.

“Masyarakat yang melintas di Depan Mesjid Al Ikhwan Baa tidak hanya menerima takjil untuk berbuka puasa, tetapi juga merasakan kedekatan yang semakin kuat antara polisi dan warga.

"Sebagai mitra sosial yang peduli pada kesejahteraan masyarakat Polri akan terus berupaya untuk memberikan edukasi pembinaan kamtibmas bagi masyarakat melalui kegiatan kegiatan yang humanis dan langsung bersentuhan dengan kebutuhan masyarakat selama bulan Ramadhan" jelas Kasat

Sebagai pengemban tugas Kamseltibcarlantas, Kami berharap tradisi berbagi takjil  ini dapat menjadi contoh bagi semua pihak dalam menciptakan suasana harmonis di tengah-tengah masyarakat, terutama di bulan yang penuh rahmat ini" pungkas Kasat Lantas Iptu Ferdi Batuk. (Bdn_23)