www.tribratanewsrotendao.com
, Sebanyak 36 ekor kuda turut mengikuti lomba pacuan kuda Charlie Lian Cup II Tahun 2016 yang diselenggarakan di lapangan Nitolain Dusun Fafalu Desa Daleholu Kecamatan Rote Selatan.
Kegiatan yang mendapat pengamanan dari personel Polres Rote Ndao dan personel Polsek Rote Selatan sejak tanggal 25 Juli 2016 lalu. Dan di hari terakhir tanggal 29 Juli 2016 kemarin dilaksanakan final lomba pacuan kuda, hal ini juga mendapat pengamanan dari personel Polres Rote Ndao dan Polsek Rote Selatan.
Kapolres Rote Ndao AKBP Murry Mirranda, SIK yang turut memantau kegiatan tersebut mengingatkan kepada personel yang bertugas melaksanakan pengamanan agar selalu waspada akan gangguan kamtibmas dan antisipasi akan adanya masyarakat yang memanfaatkan momen ini sebagai tempat untuk berkumpul dan minum minuman keras.
“ Saya harapkan kepada seluruh personel yang bertugas bukan cuman nonton namun juga waspada akan gangguan kamtibmas yang bisa timbul dan selalu laksanakan patroli di sekitar tempat pacuan jangan sampai ada masyarakat yang memanfaatkan momen ini sebagai tempat kumpul-kumpul untuk minum minuman keras, hal ini tentunya dapat memicu hal-hal yang tidak kita inginkan “, tutur Kapolres.
Di tempat yang sama Ws. Kapolsek Rote Selatan Ipda Yosef S. Soloilur mengatakan bahwa pihaknya dari beberapa hari sebelum acara lomba pacuan kuda dilaksanakan telah berkoordinasi dengan Polres Rote Ndao untuk melaporkan kegiatan yang akan diselenggarakan serta meminta bantuan personel untuk turut mengamankan kegiatan dimaksud.
“ Dengan adanya tambahan personel dari Polres Rote Ndao tentunya turut membantu pengamanan, kalau semakin banyak personel tentunya situasi kamtibmas dapat kita kendalikan dengan baik, mengingat kegiatan ini setingkat Kabupaten karena para peserta dari beberapa wilayah di Rote ini “, tutur Ipda Yosef.
Final pacuan kuda Charlie Lian Cup II tahun 2016 ini mepertandingkan 6 kelas berbeda antara lain :
-
Kelas Pemula
-
Kelas D yang diikuti sebanyak 6 peserta
-
Kelas E yang diikuti sebanyak 6 peserta
-
Kelas C yang diikuti sebanyak 6 peserta
-
Kelas C Standart yang diikuti sebanyak 6 peserta
-
Kelas B yang diikuti sebanyak 6 peserta
Tepat pukul 16.30 Wita rangkaian kegiatan berakhir dan ditutup, yang dihadiri oleh Kapolres Rote Ndao, anggota DPRD Kabupaten Rote Ndao, Camat Rote Selatan, Ws. Kapolsek Rote Selatan, Kasat Lantas, Kasat Reskrim dan warga masyarakat sekitar.
(6"nurcahyo - Humas Res Rote Ndao)