Personel Polsek Rote Barat Daya Melaksanakan Pengamanan Pada Dua Titik Pelaksanaan Sosialisasi Bakal Calon Pilkada Serentak 2024 : Kapolsek RBD

Personel Polsek Rote Barat Daya Melaksanakan Pengamanan  Pada Dua Titik Pelaksanaan Sosialisasi Bakal Calon Pilkada  Serentak 2024 : Kapolsek RBD
Personel Polsek Rote Barat Daya Melaksanakan Pengamanan Sosialisasi penyampaian Visi/Misi Bakal Calon Pilkada serentak 2024 (Sabtu 21/9/2024)

www.tribratanewsrotendao.com.Rote. Menjelang Tahap penetapan calon peserta Pilkada serentak 2024 yang telah mendaftar pada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten rote ndao,sosiliasai para bakal calon kepada para simpatisan semakin ditingkatkan.(Sabtu/21/9/2024).

Untuk memastikan pelaksanaan sosialisasi para bakal calon berjalan aman dan lancar,maka personel polres rote ndao dan polsek jajajaran selalu siap dalam melakukan pengamanan selama pelaksanaan sosialisasi oleh para kandidat peserta pilkada serentak 2024 kepada para simpatisan.

"Kemarin (Sabtu,21/9/2024),diwilayah hukum polsek rote barat daya melaksanakan dua kali pengamanan kegiatan sosialisasi paket lentera" ungkap Kapolsek rote barat daya.

"Titik pengamanan pertama,personel polsek rote barat daya melaksanakan Pengamanan sosiliasasi oleh paket lentera dimulai pukul 16.30 Wita yang bertempat dirumah milik Saudara Ruben Oktovianus dusun Fau,Desa Oelasin Kecamatan rote barat daya Kabupaten rote ndao, sesuai STTP yang dikeluarkan oleh Sat Intelkam Polres rote ndao"

"Lokasi kedua pelaksanaan pengamanan sosialisasi paket lentera yaitu dirumah Mikael Manafe dusun Nasedanon Desa Oebou Kecamatan rote barat daya Kabupaten rote ndao "tambah Kapolsek

"Tahapan sosialisasi yang dilakukan  oleh Paket lentera pada dua lokasi pelaksanaan kegiatan sosialisasi tidak ada gangguan kamtibmas selama,Penerbitan STTP untuk diteruskan ke Polsek jajaran sangat membantu penempaan personel untuk melaksanakan pengamanan " Kapolsek Rote Barat Daya IPDA Godfriet E S Mail.

"Pengajuan ijin keramaian menjadi dasar penerbitan STTP untuk dasar pelaksanaan pengamanan dan penempatan personel polres rote ndao selama berlangsungnya tahapan pilkada serentak 2024 di wilayah hukum polres rote ndao" himbauan Kapolres rote ndao AKBP Mardiono,S.ST.,M.K.P saat melaksanakan kegiatan Nusantara Cooling System pada Posko Pemenangan masing masing Bakal Calon. (Bdn_23)