Melalui K2YD Selama OMP Turangga 2024,Polsek Rote Timur Jamin Keamanan Masyarakat : Kapolsek Rote Timur

Melalui K2YD  Selama OMP Turangga 2024,Polsek Rote Timur  Jamin Keamanan Masyarakat : Kapolsek Rote Timur
Patroli dialogis personel polsek rote timur untuk menjaga dan memelihara kamtibmas selama Tahapan OMP Turangga 2024

www.tribratanewsrotendao.com.Rote. Dipimpin Aipda Hendra Foeh bersama Aipda Mohaimin Saleh,Brigpol Ahmad Zulkarnaen dan Bripda Syafri Umar melaksanakan kegiatan kepolisian yang ditingkatkan (K2YD) polsek rote timur yang bertujuan untuk menciptakan kamtibmas yang kondusif dilaksanakan di Desa Papela dan kelurahan londalusi kecamatan rote timur kabupaten rote ndao. Selasa (01/10/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk memantau aktifitas masyarakat serta meminimalisir terjadinya tindak pidana karena hadirnya sosok personel polsek rote timur dalam menjaga dan mengamankan setiap kegiatan masyarakat.

Upaya preventif melalui K2YD sangat membawa dampak positif bagi masyarakat,karena selain untuk melakukan monitoring kegiatan masyarakat juga bisa berkomunikasi secara langsung dengan masyarakat sebagai wadah untuk memperoleh informasi dan perkembangan situasi dalam wilayah hukum polsek rote rote timur.

"Dalam suasana tahapan pilkada serentak 2024  yang sementara berjalan kegiatan kepolisian personel polsek rote timur disela sela pengamanan pelaksanaan kampanye oleh pasangan calon pilkada kabupaten rote ndao tetap dilakukan untuk tetap menjaga masyarakat kecamatan rote timur tidak terlibat dalam hal hal negatif yang bisa merusak persatuan dan kesatuan" Kapolsek rote timur.

"Hal hal yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas juga terus kami antisipasi dengan mengedepankan peran bhabinkamtibmas melalui kegiatan sambang.

"Patroli preventif juga terus kami lalukan agar masyarakat bsa merasakan keamanan dalam lingkungannya serta tetap menjalin komunikasi dengan masyarakat untuk selalu berkoordinasi  dengan polsek rote timur jika mengetahui adanya potensi gangguan kamtibmas dalam masyarakat" 

"Kegiatan kepolisian yang ditingkatakan oleh personel polsek rote timur sebagai wujud tanggungjawab polri dalam melindungi,mengayomi,melayani masyarakat,penegakkan hukum serta pemeliharaan kamtibmas " Kapolsek rote timur IPTU Yohn F Kotta. (Bdn_23)