Silahturahmi Personel Koramil 1627-02 Pantai Baru Ke Polsek Pantai Baru Jelang Pemilukada 2024

Silahturahmi Personel Koramil 1627-02 Pantai Baru Ke Polsek Pantai Baru Jelang Pemilukada 2024
Personel Polsek Pantai Baru menerima kunjungan personel Koramil 1627-02 Pantai baru (Kam 22/08/2024)

www.tribratanewsrotendao.com.Rote Personel Koramil 1627-02 Pantai Baru.melakukan silahturahmi ke Polsek Pantai  sebagai wujud solidnya TNI Polri dalam menjaga Kamtibmas dan Wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.(Kamis 22/08/2024)

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat hubungan dan meningkatkan kerjasama antara TNI dan Polri dalam mewujudkan suasana yang kondusif menjelang Pilkada Rote Ndao 2024.

Dalam suasana yang penuh keakraban, Kapolsek Pantai Baru bersama jajaran Polsek Pantai baru , berdialog langsung dengan seluruh anggota Koramil 1627 -02 Pantai baru

"Kita Unsur TNI Polri dalam pelaksanaan Operasi Mantap Brata maupun Pemilihan umum kepala daerah (Pilkada) sesuai Undang Undang adalah Netral,tidak mempunyai hak untuk memilih ataupun dipilih karena kewajiban kita adalah memberikan rasa aman bagi seluruh masyarakat dan tetap dalam bingkai negara kesatuan Republik Indonesia " tutur Kapolsek pantai baru.

Langkah atau strategi untuk memastikan Pilkada berlangsung aman dan kondusif antara TNI Polri di wilayah kita adalah berusaha agar masyarakat tidakmkudah terprovokasi penyebaran berita hoax atau isu isu negatif lainnya yang bisa memecah persatuan dan kesatuan bangsa"

Soliditas dan sinergi antara TNI dan Polri diwilayah hukum Polsek Pantai baru hingga saat ini cukup kompak dan solid,serta selalu bersinergi dalam pengamanan setiap kegiatan masyarakat yang dilaksanakan dalam wilayah hukum Polsek Pantai baru serta Koramil 1627-02 Pantai baru.

“Silaturahmi ini sangat penting untuk mempererat hubungan dan memastikan kita selalu siap dalam menjaga keamanan. Kerjasama antara TNI dan Polri adalah kunci utama dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif,” ungkap Kapolsek Pantai Baru.

Serta Melalui kegiatan ini juga diharapkan akan tercipta kolaborasi yang lebih solid antara Polsek dan Koramil, serta meningkatkan koordinasi dalam upaya menjaga Kamtibmas menjelang Pilkada (Operasi Mantap Praja 2024) serta memberikan jaminan kepada masyarakat akan situasi Kamtibmas yang kondusif karena solidnya TNI Polri dalam menjaga Keamanan dan Kenyamanan masyarakat di kecamatan pantai baru "Kapolsek Pantai baru IPDA I Gede P Parwata,S.H. (Bdn_23)