Resmikan Teras Literasi, Kapolda NTT Berharap Dapat Menciptakan SDM Yang Unggul dan Sukses

Resmikan Teras Literasi, Kapolda NTT Berharap Dapat Menciptakan SDM Yang Unggul dan Sukses
Kapolda NTT Irjen Pol. Drs. Johni Asadoma, M.Hum saat memberikan sambutan dalam acara peresmian Teras Literasi di Desa Kolobolon, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, Minggu (03/09).

www.tribratanewsrotendao.com  –  Rote, Dengan adanya tempat ini semoga dapat digunakan dengan baik dan juga merupakan salah satu sarana untuk menyalurkan dan membangkitkan semangat hobi dalam hal membaca terhadap anak-anak penerus bangsa sehingga menjadi orang yang kaya akan ilmu pengetahuan dan sukses kedepannya.

Demikian harapan Kapolda NTT Irjen Pol. Drs. Johni Asadoma, M.Hum dalam sambutannya saat meresmikan Teras Literasi di Desa Kolobolon, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, Minggu (03/09/2023).

Kedatangan Kapolda NTT bersama Ketua Bhayangkari Daerah NTT Ny. Vera Christina Asadoma, M.Sc dan rombongan disambut langsung oleh Bupati Rote Ndao Paulina Haning Bullu, SE. bersama Wakil Bupati Rote Ndao Stefanus M. Saek, SE. M.Si. serta Camat Lobalain Nusry Zakarias, SE.

Seperti dalam kunjungannya ke SMA Negeri 1 Lobalain, kedatangan Kapolda disambut dengan tarian adat serta penyematan topi Tiilangga dan selendang adat, sebuah adat dan kearifan lokal di Kabupaten Rote Ndao untuk menyambut tamu atau pejabat yang datang berkunjung.

Turut hadir dalam peresmian diantaranya Karorena Kombes Pol R. Dadik Junaidi Supri Hartono, Ka SPN Polda NTT Kombespol Nanang Putu Wardianto, S.ST, MK., Kabid Propam Kombes Pol Dr. Dominicus S. Yempormase, MH beserta Ibu, Kabiddokkes Kombes Pol dr. Sudaryono, Kaolres Rote Ndao AKBP Mardiono, S.ST, M.K.P. dan Ibu, Wakil Ketua DPRD Provinsi NTT sekaligus Ketua asprov PSSI NTT Chris Mboeik dan Alumni SMA Negeri 1 Kupang Tahun 1984.

Lebih lanjut Kapolda NTT juga berterima kasih kepada Kades Kolobolon Ezaf Mbuik yang sudah menyediakan lahan dan bangunan, sehingga Alumni SMA Negeri 1 Kupang Angkatan 1984 dapat menjadikannya sebagai perpustakaan.

Diketahui Alumni SMA Negeri 1 Kupang Angkatan 1984 merupakan inisiator pembentukan Teras Literasi yang diresmikan Kapolda saat ini. Teras Literasi yang diresmikan selanjutnya diberi nama “Teras Smansaku 84”.

Sebagai tanda dalam peresmian, Kapolda melakukan pengguntingan pita di pintu masuk, dilanjutkan dengan peninjauan ruangan dan koleksi berbagai buku yang ada.

Untuk diketahui, dalam acara peresmian Teras Literasi, dilakukan juga penyerahan fasilitas internet dari Ikatan Alumni SMA Negeri 1 Angkatan 1984 oleh Kapolda NTT dan diterima Kepala Desa Kolobolon. (6n)