www.tribratanewsrotendao.com
, Rote – Sebagai bentuk taqwa kepada Allah SWT, Polres Rote Ndao melaksanakan pemotongan hewan kurban dalam rangka perayaan hari raya Idul Adha 1438 H, di Mapolres Rote Ndao Jumat 01/09/2017.
Kegiatan yang diawali dengan laporan ketua panitia pemotongan hewan kurban tingkat Polres Rote Ndao oleh Kasat Reskrim Iptu Ferdo Elfianto, SIK, dilanjutkan dengan doa yang dipimpin oleh Ustadz Sofyan.
Sebelumnya Wakapolres Rote Ndao Kompol Johanis C. Tanauw yang juga turut hadir dalam acara memberikan arahan sekaligus mengucapkan terima kasih kepada personel Polres Rote Ndao khususnya yang beragama Islam dimana telah menyelenggarakan kegiatan pemotongan hewan kurban, yang mana kegiatan tersebut tidak terlepas dari dinas.
“ Saya ucapkan limpah terima kasih kepada seluruh personel yang turut serta mensukseskan kegiatan ini, rekan-rekan telah melaksanakannya dengan niat tulus ikhlas, dan sebentar daging dari hewan kurban ini akan didistribusikan kepada yang berhak, ini juga adalah bentuk kepedulian kita Polres Rote Ndao kepada masyarakat sekaligus mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat,” tutur Waka.
Kegiatan ditutup dengan penyerahan hewan kurban kepada Ustadz Sofyan untuk selanjutnya dipotong secara ajaran Islam. Adapun jumlah hewan yang dipotong adalah 3 ekor sapi dan 5 ekor kambing, untuk selanjutnya daging kurban tersebut akan didistribusikan kepada yang berhak dengan sasaran 250 paket.
Seluruh daging kurban sebelum didistribusikan mendapat pemeriksaan secara intensif dari Dinas Peternakan Kabupaten Rote Ndao yang disaksikan langsung oleh Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner Marliana F. Mboeik, S.Pt. Pemeriksaan ini bertujuan agar daging kurban yang diterima oleh masyarakat bebas dari berbagai penyakit hewan dan dapat secara layak untuk dikonsumsi. Dan dari hasil pemeriksaan terhadap seluruh daging kurban dinyatakan bebas penyakit dan layak untuk dikonsumsi.
(6”nurcahyo-Humas Res Rote Ndao)