Pelaku Curanmor Di Hundihuk Berhasil Di Ciduk Sat Reskrim Polres Rote Ndao Kurang Dari 24 Jam

www.tribratanewsrotendao.com.Rote. Tindak Pidana Pencurian Kendaraan Bermotor kembali terjadi diwilayah hukum Polres Rote Ndao, Peristiwa ini dilaporkan oleh Dominggus Nalle warga Desa Hundihuk Kecamatan Rote Barat Laut Kabupaten Rote Ndao. Senin (21/04/2025)
Menurut Pelapor Dominggus Nalle, Kendaraan Roda Dua miliknya Jenis Honda Beat warna Hitam dengan Nomor Polsi DH 5619 GE diparkir ditepi pantai Olit tanpa mencabut kunci kontak motor saat akan menguras air pada Perahu milik Pelapor, Dan setelah kembali ke tepi pantai ia baru menyadari jika motornya telah hilang . Upaya Pencarian telah dilakukan karena tidak ditemukan akhirnya Pelapor melaporkan kejadian ini ke Mapolres Rote Ndao.
Peristiwa pencurian ini dilaporkan pada SPKT Polres Rote Ndao sesuai Laporan Polisi Nomor : LP / B / 44 / IV / 2025/ SPKT / POLRES ROTE NDAO / POLDA NTT,tanggal 21 April 2025,Pukul 16:30 Wita.
Pasca Laporan Polisi diterima, Personel Sat Reskrim Polres Rote Ndao kemudian langsung melakukan penyelidikan dan menuju Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Pelaku VN (16 Thn) saat diciduk bersama barang Bukti oleh Unit Reskrim Polres Rote Ndao (Selasa 22/04/2025)
Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono.,S.ST.,M.K.P melalui Kasat Reskrim Polres Rote Ndao AKP Markus Y Foes.,S.H mengungkapkan," Saya sampaikan kepada Personel untuk segera melakukan upaya kepolisian dilapangan sehingga bisa membuat terang tindak pidana ini" jelas Kasat
Laporan Polisi Pencurian motor yang dilaporkan oleh pelapor Dominggus Nalle sesuai Laporan Polisi Nomor : LP/B / 44 / IV / 2025/ SPKT / POLRES ROTE NDAO / POLDA NTT ,tanggal 21 April 2025,Pukul 16:30 Wita. Tidak sampai 24 jam berhasil diungkap jajaran Reskrim Polres Rote Ndao.
Kasat Reskrim mengungkapkan, Terduga Pelaku adalah VL usia 16 tahun berkasil diciduk berikut barang bukti 1 (Satu) unit SPM Beat DH 5619 GE milik Pelapor Dominggus Nalle, Sekitar pukul 09.00 Wita hari ini (Selasa 22/04/2025) dan sementara diamankan ke Mapolres Rote Ndao.
"Saat ini Pelaku masih menjalani pemeriksaan intensif oleh Unit Pidum Sat Reskrim Polres Rote ndao" jelas Kasat Reskrim AKP Markus Y Foes.,S.H. (Bdn_23)