Kapolsek Rote Tengah : Kami Terus Mengedukasi Warga Untuk Tetap Mengutamakan Keselamatan Dan Tingkatkan Kemitraan Dengan Polri

Kapolsek Rote Tengah : Kami Terus Mengedukasi Warga Untuk Tetap Mengutamakan Keselamatan Dan Tingkatkan Kemitraan Dengan Polri
Patroli Dialogis Personel Polsek Rote Tengah Untuk Jaga Kamtibmas Tetap Kondusif (Jumat 14/02/2025)

www.tribratanewsrotendao.com.Rote tengah. Upaya untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Rote Tengah, Personel Polsek Rote Tengah melaksanakan kegiatan K2YD (Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan).

Kegiatan ini dipimpin oleh Ps Kanit SPKT II, AIPTU Viktor Y. Tanehe, S.H., dan bertujuan untuk mencegah tindak pidana serta memberikan rasa aman kepada masyarakat. Jumat (14/02/2025)

Patroli kali ini  dimanfaatkan personel Polsek Rote Tengah untuk memberikan himbauan kepada masyarakat agar waspada terhadap kondisi cuaca saat beraktifitas di sawah maupun di kebun, Jika terjadi situasi atau kondisi cuaca yang buruk maka masyarakat diharapkan untuk mengutamakan keselamatan 

"Kami terus memberikan edukasi bagi masyarakat agar selalu waspada jika beraktifitas diluar ruangan, Dan mencari tempat berlindung yang aman jika terjadi kondisi cuaca yang buruk"ujar Aiptu Viktor Y Tanehe, S.H

Upaya preemtif juga dilakukan bagi masyarakat pesisir diwilayah hukum Polsek Rote Tengah agar selalu agar selalu memperhatikan kondisi cuaca sebelum melaut.

"Peristiwa adanya warga yang terseret arus gelombang saat memancing di pesisir pantai leli menjadi perhatian kami untuk terus memberikan edukasi bagi warga" jelas Ps Kanit SPKT Polsek Rote Tengah Ini.

Kapolsek Rote Tengah mengungkapkan, "Patroli dilakukan oleh Personel Polsek Rote Tengah di beberapa lokasi, termasuk Nggodimeda, Desa Siomeda, dan sepanjang jalan Pantai Baru-Ba’a. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan situasi tetap aman dan terkendali diwilayah hukum Polsek Rote Tengah.

"Ini komitmen kami Polsek Rote Tengah untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Melalui patroli dan himbauan yang dilakukan, Diharapkan masyarakat merasa lebih aman dan berperan aktif dalam menjaga keamanan dan selalu berkoordinasi dengan Polsek Rote Tengah Jika mengetahui adanya gangguan kamtibmas" pungkas Kapolsek Rote Tengah Ipda Charles Rihi Pati, S.Sos. (Bdn_23)