Kapolres Rote Ndao Berbagi Takjil Bersama Masyarakat Di Mesjid An Nur Metina

www.tribratanewsrotendao.com.Rote. Memeriahkan Bulan Suci Ramadhan 1446 H, Polres Rote Ndao melaksanakan kegiatan berbagi takjil kepada warga yang melintas di Depan Mesjid An Nur Metina, Kelurahan Metina Kecamatan Lobalain Kabupaten Rote Ndao. Rabu (12/3/2025).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono.,S.ST, M.K.P., yang didampingi oleh PJU Polres Rote Ndao, KBO Sat Reskrim Polres Rote Ndao AIptu Stefanus Palaka.,S.H beserta anggota Sat Reskrim dan pengurus Bhayangkari.
Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono.,S.ST.,M.K.P menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program Ramadhan Berkah Polres Rote Ndao Berbagi Takjil, yang bertujuan untuk membantu masyarakat yang menjalankan ibadah puasa.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan di bulan yang penuh berkah ini dengan membagikan takjil kepada warga, khususnya mereka yang masih berada di perjalanan menjelang waktu berbuka,” ujar Kapolres.
Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polres Pelabuhan Belawan kepada masyarakat sekitar.
Sementara itu, warga yang menerima takjil menyambut kegiatan ini dengan antusias dan mengucapkan terima kasih atas kepedulian Polres Rote Ndao dan Jajaran
“Selain menjalankan tugas menjaga keamanan dan ketertiban, Polri juga hadir untuk masyarakat dengan berbagi kebahagiaan melalui kegiatan kegiatan Positif yang bersentuhan langsung dengan kebutuan masyarakat" tambahnya.
Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono.,S.ST.,M.K.P berharap kegiatan ini bisa memberikan manfaat bagi masyarakat dan mempererat silaturahmi antara kepolisian dengan warga.
“Semoga kegiatan berbagi takjil ini dapat membawa berkah dan pahala yang berlimpah bagi kita semua, Dan kita bisa terus menjaga kemitraan dalam menciptakan keamanan selama bulan Ramadhan ini,” tutupnya. (Bdn_23)