Cegah Penyebaran Berita Hoaks Dengan Meningkatkan Kegiatan Preemtif

Cegah Penyebaran Berita Hoaks Dengan Meningkatkan Kegiatan Preemtif
Kegiatan preemtif Bhabinkamtibmas polsek lobalain untuk menjaga kamtibmas dan menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat di desa binaannya ( Selasa 29/10/2024)

www.tribratanewsrotendao.com.Rote.Upaya personel polsek lobalain untuk menciptakan kenyamanan bagi masyarakat diwilayah hukum polsek lobalain melalui kegiatan preemtif kepolisian. Selasa (29/10/2024).

Peran bhabinkamtibmas sebagai pengemban fungsi preemtif kepolisian saat ini dikedepankan dalam masyarakat, yang bertujuan untuk meningkatkan pemahamanan masyarakat akan kesadaran dan taat akan hukum serta memberikan edukasi pembinaan kamtibmas bagi masyarakat untuk terus bermitra dengan polsek lobalain dalam menciptakan suasana yang kondusif dalam masyarakat

Langkah antisipasi ini dilakukan oleh Briptu Karolus Lantong yang merupakan bhabinkamtibmas desa kuli dan desa kuli aisese kecamatan lobalain kabupaten rote ndao.

Dengan humanis,bhabinkamtibmas Bripka Karolus Lantong memnberikan edukasi pemeliharaan kamtibmas bagi masyarakat serta berharap partisipasi masyarakat dalam rangka menciptakan suasana kamtbmas yang kondusif dalam masyarakat.

"Hari ini kegiatan sambang saya lakukan di dusun talilipa desa kuli aisele kecamatan lobalain kabupaten rote ndao" ungkap Briptu Karolus

"Selain melakukan monitoring kegiatan masyarakat,langkah untuk menciptakan pilkada serentak kabupaten rote ndao yang aman dan damai juga kami tingkatkan melalui upaya himbauan pencegahan penyebaran berita hoaks,politik identitas serta praktek politik uang"

Bhabinkamtibmas desa Kuli dan Kuli Aisele melakukan kegiatan sambang bersama warga binaan di dusun talilipa desa kuli kecamatan lobalain (Selasa 29/10/2024)

"Hal ini perlu kami sampaikan kepada masyarakat agar tidak terjadi gangguan kamtibmas karena informasi yang diperoleh dalam masyarakat jika tidak di cek kebenarannya bisa berdampak pidana dan bisa saja hanya menguntungkan kelompok tertentu" ungkap Briptu Karolus Lantong

Secara terpisah,Kapolsek Lobalain menyatakan bahwa "Penigkatan kegiatan kepolisian dalam masyarakat,khususnya diwiayah hukum polsek lobalain terus dimaksimalkan.

"Penigkatan kegiatan tersebut bisa berupa kegiatan preemtif kepolisian maupun kegiatan preventif kepolisian.

Tiidak hanya kegiatan kepolisian yang bertujuan untuk menjaga kenyamanan masyarakat namun personel kami juga saat melaksanakan tugas dilapangan atau wilayah binaan masing masing bhabinkamtibmas untuk memberikan informasi kepada calon pemilih pemiula yang hingga sekarang telah berusia 17 tahun dan  belum memiliki EKTP untuk segera melakukan perekaman pada Dinas Terkait " ungkap Kapolsek

"Kami polsek lobalain dan seluruh jajaran sangat fokus dalam menjaga kamtibmas selama berlangsung tahapan pilkada serentak 2024 kabupaten rote ndao,Mari kita jaga tolreansi dan persaudaraan serta sukseskan pilkada serentak 2024" himbau IPTU INyoman Suwasta,(Bdn_23)

.