www.tribratanewsrotendao.com
, Melalui program DDS POLSIGI ( Door to door System Polisi Bersinergi ), Polres Rote Ndao menjelajahi dan bertatap muka langsung dengan beberapa Instansi terkait di Kecamatan Rote Timur guna tingkatkan kerjasama dan hubungan baik.
Hal ini dilaksanakan langsung oleh Kapolres Rote Ndao Akbp Murry Mirranda, SIK dan rombongan, kedatangan rombongan yang disambut langsung oleh Camat Rote Timur bersama lurah, para kepala desa, personel Lanal Rote Timur, para Babinsa TNI AD, para manaleo, tokoh agama, tokoh adat dan personel Polsek Rote Timur, Senin ( 16/01/2017 ).
Kegiatan kunjungan dan tatap muka kali ini berbeda dengan seperti biasanya yang dilaksanakan di ruangan atau gedung dengan acara formal, namun kali ini Kapolres bertemu dengan instansi terkait di bawah naungan rindangnya pohon dan dalam keadaan yang sederhana dan kekeluargaan.
Dalam pertemuan ini ada beberapa hal yang dibahas dan direncanakan secara bersama, antara lain pembentukan Safe House di setiap rumah para Manaleo/Tokoh Adat guna perpanjangan Polri khususnya Bhabinkamtibmas dalam melaksanakan tugasnya, mengajak masyarakat sebagai Polisi Masyarakat yang turut serta menjaga kamtibmas yang kondusif dan yang lebih penting bahwa merubah pandangan masyarakat akan Polisi dimana sekarang ini perlu dipahami bahwa Polisi merupakan sahabat/mitra masyarakat dan Polisi sebagai Konsultan yang selalu dapat memeberikan pemecahan dalam berbagai permasalahan yang terjadi di masyarakat.
Di tempat yang sama sebelumnya Kapolres dan rombongan melaksanakan program DDS P2K ( Door to door System Pelajar Peduli Kamtibmas ) di SD Inpres 1 Eahun Papela dan SMUN 1 Rote Ndao, yang mengajak seluruh pelajar untuk berlaku sebagai pelajar yang baik dan menjauhi segala dampak negatif dari pergaulan bebas dan pengaruh media sosial.
Dalam kesempatan ini pula Kapolres berkunjung ke Mako Pos AL Rote Timur guna memberikan bantuan sembako kepada para personel.
Di penghujung kegiatan di wilayah Rote Timur, Kapolres yang didampingi Camat Rote Timur dan rombongan berkunjung dan bertemu langsung dengan masyarakat kurang mampu guna memberikan bantuan sembako dengan sasaran sebanyak 20 KK, ini sebagai bagian dari salah satu program DDS POLI ( Door to door System Polres Peduli ).
“ Kali ini saya dan rombongan berkunjung di wilayah Rote Timur dan kegiatan ini akan berlanjut secara berkala di kecamatan yang lain, tahun lalu kita juga telah melaksanakan program yang sama dan tahun ini kita lanjutkan dengan lebih menyentuh kepada keluarga-keluarga yang membutuhkan secara langsung melalui Door to door “, tutur Kapolres.
Dalam kunjungan door to door guna memberikan bantuan sembako, sekaligus mendata dan mencatat warga yang membutuhkan bantuan medis guna selanjutnya akan dikunjungi dan diberikan pengobatan gratis melalui program DDS POLHAT (Polres Menyehatkan).
(6"nurcahyo-Humas Res Rote Ndao)