Pemanfaatan Lahan Mapolsek Pantaibaru Untuk Pekarangan Bergizi Oleh Bhayangkari

Pemanfaatan Lahan Mapolsek Pantaibaru Untuk Pekarangan Bergizi Oleh Bhayangkari
Bhayangkari Ranting Polsek Pantaibaru Memanfaatkan Lahan Mapolsek Pantaibaru Untuk Dijadikan Pekarangan Bergizi (Sabtu 22/02/2025)

www.tribratanewsrotendao.com.Pantaibaru. Program pemerintah di bidang ketahanan pangan nasional melalui Asta Cita Presiden RI tidak hanya dilaksanakan oleh Personel Polsek Pantaibaru bersama masyarakat, Dan mengajak warga binaan untuk memanfaatkan pekarangan yang ada untuk dijadikan pekarangan bergizi, Bhayangkari Ranting Polsek Pantai Baru juga berinisiasi untuk melakukan langkah inovatif dengan memanfaatkan lahan di halaman Mapolsek Pantai Baru sebagai Pekarangan bergizi Polsek Pantaibaru. Sabtu (22/02/2025).

Lahan yang dijadikan sebagai pekarangan bergizi polsek pantai baru cukup unik dan ditata dengan baik sehingga tampak estetik halaman Mapolsek pantaibaru dengan adanya lahan yang dimanfaatakn untuk pekarangan bergizi polsek pantai baru.

Dengan memanfaatkan bahan bahan yang tidak mencemari lingkungan misalnya sabut kelapa sebagai petak pembatas media tanam, Pada lahan ini akan ditanami ubi jalar dan berbagai tanaman hortikultura lainnya sebagai bagian dari program pekarangan bergizi.

Inisiatif ini dilakukan oleh Ketua Ranting Bhayangkari, Ny. Putu Parwata, yang berniat untuk menjadikan pekarangan Mapolsek Pantaibaru sebagai contoh bagi masyarakat.

"Dengan memanfaatkan sabut kelapa sebagai media tanam yang lebih estetik, pasir untuk tempat yang akan ditanami ubi jalar, dan media tanah untuk sayuran.Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan, tetapi juga memperindah lingkungan sekitar" Ny Putu Parwata

“Jika bapak-bapak Polsek Pantai Baru menghimbau warga untuk memanfaatkan pekarangan masing-masing keluarga dijadikan lahan pekarangan bergizi, Maka kami juga ingin menjadi pioner dalam memanfaatkan lahan Mapolsek untuk ditanami tanaman produktif,” Jelas Ketua Ranting Bhayangkari ini.

"Kami sebagai Bhayangkari juga wajib mendukung tugas Bapak Bapak Polsek Pantaibaru sehingga masyarakat bisa termotivasi untuk mandiri dalam meningkatkan pendapatan keluarga melalui pemanfaat lahan pekarangan secara maksimal"

"Pemanfaatan lahan disekitar Mapolsek Pantaibaru yang telah kami lakukan yaitu penanaman 300 pohon anakan pisang. 

Bhayangkari ranting Polsek Pantaibaru juga turut serta dalam memanfaatkan lahan yang ada untuk dijadikan pekarangan bergizi Polsek Pantaibaru.

Kami yakin bahwa inovatif yang kami lakukan di Mapolsek Pantaibaru bisa menjadi contoh bagi Polsek jajaran dalam mewujudkan program Pekarangan bergizi" Iptu I Gede P Parwata. (Bdn_23)