KEMBALI... KUNJUNGAN KERJA KAPOLRES ROTE NDAO DENGAN MEMBAWA PROGRAM MULIA

KEMBALI... KUNJUNGAN KERJA KAPOLRES ROTE NDAO DENGAN MEMBAWA PROGRAM MULIA
www.tribratanewsrotendao.com , Setelah beberapa waktu kegiatan kunjungan kerja dan bhakti sosial yang dilaksanakan oleh Kapolres Rote Ndao dan rombongan tidak dilaksanakan karena bertepatan dengan berbagai kegiatan, Sabtu 23/04/2016 kegiatan tersebut kembali dilaksanakan. Kapolres Rote Ndao AKBP MURRY MIRRANDA, SIK bersama dengan perwakilan Lanal Pulau Rote dan rombongan kali ini berkunjung ke Desa Nusakdale Kecamatan Pantai Baru, pukul 15.00 Wita Kapolres bersama rombongan tiba dan disambut dengan penyematan topi Tiilangga (topi adat Rote) dan pengalungan selendang adat Rote. KUNKER 3 Kunjungan yang dalam perencanaan seharusnya dilaksanakan beberapa waktu lalu namun baru dalam kesempatan ini dilaksanakan, sehingga hal ini langsung disambut baik dan meriah oleh warga desa karena selain ingin melihat Kapolres Rote Ndao yang terkenal dermawan juga ingin merasakan bahwa daerahnya mendapat perhatian dari Polres Rote Ndao. “ Saya mohon maaf karena baru dalam kesempatan ini saya dan rombongan dapat menyempatkan diri untuk datang ke daerah ini, ini sudah menjadi program Polres Rote Ndao untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dan akan dilaksanakan secara terjadwal untuk seluruh wilayah Rote ”, sambut Kapolres. “ Selain ingin mendekatkan diri kepada masyarakat juga sekaligus mendengarkan langsung keluhan maupun masukan dari masyarakat, oleh karena itu juga saya membawa rekan-rekan dari Lanal Pulau Rote, ini agar menunjukkan juga kepada masyarakat bahwa adanya kebersamaan antar penegak hukum di Rote Ndao “, lanjut Kapolres. KUNKER 5 Antusias yang ditunjukkan oleh warga masyarakat dengan hadirnya warga masyarakat desa tetangga bersama Kepala Desanya antara lain Desa Batulilok, Desa Lenupetu dan Desa Sonimanu, ini merupakan bukti nyata betapa inginnya warga beberapa desa ini merasakan sentuhan dari Polres Rote Ndao. Seperti dalam kunjungan yang lainnya kali ini juga tetap membawa Program Polres Rote Ndao yaitu Polres Peduli, Polres Menyehatkan, Polres Mencerdaskan dan Polres Menghibur” , dengan bekerjasama dengan Dokter yang tergabung dalam Nusantara Sehat dan para pengajar yang tergabung dalam Indonesia Mengajar, bhakti sosial ini diberikan kepada seluruh warga masyarakat. Kegiatan bhakti sosial yang diawali dengan memberikan sumbangan tas sekolah beserta alat tulis kepada murid Sekolah Dasar yang berjumlah 26 anak dan sumbangan paket sembako kepada warga masyarakat yang membutuhkan sebanyak 20 orang yang secara simbolis diserahkan oleh Kapolres, di tempat ini juga diberikan pelayanan pengecekan dan pengobatan gratis kepada seluruh warga masyarakat selanjutnya para pengajar dari Indonesia Mengajar mengajak anak – anak untuk belajar dan bermain bersama. Di penghujung kegiatan tepat pukul 19.00 dimulai acara hiburan dengan nonton bareng dan bernyanyi bersama serta menari adat bersama dengan warga masyarakat, dengan seluruh rangkaian kegiatan yang dilaksanakan ini masyarakat merasa terhibur dan merasa dekat Polisi. KUNKER 2 KUNKER 4 (6"nurcahyo - Humas Res Rote Ndao)