Kapolsek Rote Tengah : Masyarakat Terus Kami Edukasi Untuk Meningkatkan Kemitraan Dengan Polri

www.tribratanewsrotendao.com.Rotetengah. Personel Polsek Rote Tengah Polres Rote Ndao Polda NTT terus menjalin komunikasi dan pendekatan dengan masyarakat, Secara rutin Personel Polsek melaksanakan kegiatan patroli berdialogis bersama warga yang dijumpai dengan tujuan memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Minggu (09/02/2025).
Patroli dialogis ini dilaksanakan oleh anggota Polsek Rote Tengah yang dipimpin oleh Aipda Kristeven Picualima bersama Aipda Nikson Koroh dengan tujuan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif.
Untuk terus menjalin komunikasi dengan warga sejumlah kegiatan kepolisian ditingkatkan baik itu yang bersifat preemtif maupun preventif.
Kapolsek Rote Tengah, mengatakan, ”Dalam patroli dialogis ini lebih dioptimalkan dalam menjalin komunikasi antara warga dengan kepolisian secara humanis, Sehingga dapat mengetahui situasi yang berkembang dan dapat memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat.” ujarnya.
"Masyarakat juga terus kami berikan himbauan dan pesan-pesan kamtibmas secara langsung sekaligus mengajak warga untuk lebih meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan sekitar guna mengantisipasi berbagai macam bentuk gangguan kamtibmas" tutur Ipda Charles Rihi Pati, S.Sos. (Bdn_23)