Jumat Bersih, Polrs Rote Ndao Ciptakan Lingkungan Sehat Dan Nyaman

Jumat Bersih, Polrs Rote Ndao Ciptakan Lingkungan Sehat Dan Nyaman

www.tribratanewsrotendao.com , Rote – Sebagi Wujud kepedulian dan untuk menciptakan kebersihan dan kenyamanan di lingkungan Mako Polres Rote Ndao, anggota melaksanakan korvei atau disebut Jum’at Bersih. Jumat (17/01/2020) pagi lalu.

Dalam rangka menumbuhkan rasa memiliki di kalangan anggota akan pentingnya kebersihan lingkungan demi kesehatan, sehingga suasana di kantor atau tempat kerja akan terasa nyaman dan kantor dapat terpelihara dengan baik.

Disamping membersihkan lingkungan sekitar Mako Polres dengan mencabut rumput yang sudah panjang atau memotong daun bunga yang kurang rapi, anggota juga membersihkan ruang kerja masing-masing. Seluruh pekerjaan rutin dilaksanakan dan dengan memiliki rasa tanggung jawab dan keikhlasan sebagai salah satu bentuk kecintan akan Polri.

Wakapolres Rote Ndao Herman N. Lona, SH mengatakan Jumat bersih menentukan perilaku hidup bersih, pola hidup sehat di lingkungan tempat kerja masing-masing, lingkungan tempat kerja yang sehat akan mendukung sikap kerja personil yang sehat.

Anggota Polres Rote Ndao saat membersihkan lingkungan sekitar Mapolres

“ Seperti kata pepatah Mens Sana In Corpore Sano , adalah sebuah kutipan yang berarti Di dalam Tubuh Yang Sehat Terdapat Jiwa Yang Kuat, kalau tubuh bisa merasakan dengan sehat tentu ditunjang dengan lingkungan yang sehat pula, oleh karena itu perlu dan wajib kita tetap menjaga lingkungan kita tetap sehat,” ucap Waka.

Jumat bersih merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh seluruh anggota dengan tujuan menumbuhkan rasa memiliki di kalangan anggota akan pentingnya kebersihan lingkungan demi kesehatan, sehingga suasana di kantor atau tempat kerja akan terasa nyaman dan kantor dapat terpelihara dengan baik, imbuh Waka. (6”nur)