Jelang Isra’ Mi’raj 1442 H, Personel Muslim Polres Rote Ndao Bersihkan Mako
www.tribratanewsrotendao.com, Rote – Menjelang perayaan Isra’ Mi’raj 1442 H personel Polres Rote Ndao yang beragama Islam melaksanakan pembersihan Mako Mapolres Rote Ndao, Selasa (09/03/21).
Usai apel pagi di Mapolres Rote Ndao, personel Muslim langsung melaksanakan pembersihan di sekitar Mako. Baik sisi kiri maupun kanan hingga belakang dan depan mako menjadi sasaran dalam kegiatan ini.
Sesuai dengan pembagian dari Kabag Sumda yang sebagai ketua panitia dalam perayaan Isra’ Mi’raj tingkat Polres Rote Ndao, personel yang terlibat langsung beraksi.
Dengan menggunakan alat pembersihan masing – masing personel bahu-membahu untuk memperindah dan mempercantik Mako Polres Rote Ndao. Tak hanya personel Polres, personel dari Polsek jajaran juga ikut dalam kegiatan sosial ini.
Kabag Sumda AKP Iskandar Abubakar mengatakan bahwa kegiatan sosial ini sebagai bentuk kesiapan personel Polres Rote Ndao dalam menjelang perayaan Isra’ Mi’raj tingkat Polres Rote Ndao.
“Bahwa dalam rangka perayaan Isra’ Mi’raj, kita harus mempersiapan diri dan Mako dalam merayakannya, salah satunya dengan kegiatan sosial pembersihan ini, dengan melakukan pembersihan ini maka kantor yang merupakan tempat kerja kita sehari-hari akan tampak lebih bagus dan bersih, apalagi saat musim hujan saat ini tentu perlu adanya kepedulian dari kita semua”, ujar Kabag Sumda. (6’nur)