Himbauan dari Forkopimda Kabupaten Rote Ndao kepada masyarakat pasca kejadian Bom bunuh diri di Gereja Katedral Makasar dan menjelang Perayaan Paskah 2021
www.tribratanewsrotendao.com - Rote, Hari Rabu tanggal 31 Maret 2021 pukul 13.00 Wita, bertempat di Ruang Kerja Bupati Rote Ndao, Kompleks Perkantoran Bumi Tii Langga Permai berlangsung penyampaian himbauan dari Forkopimda Rote Ndao kepada masyarakat pasca kejadian bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar dan menjelang perayaan paskah 2021 di Kab. Rote Ndao.
Himbauan bertujuan agar masyarakat tidak terpengaruh provokasi yang ada di media sosial. Hadir dalam kegiatan tersebut Paulina Haning Bullu, SE (Bupati Rote Ndao), Drs Stefanus M.Saek, M.Si (Wakil Bupati Rote Ndao), Letkol Inf. Educ Permadi (Dandim 1627/RN), Letkol Laut (P) Anis Latif, M.Tr.Hanla,MM (Danlanal P. Rote), Kompol I Nyoman Surya W. (Wakapolres Rote Ndao).
(6"nur)