Edukasi Pembinaan Kamtibmas Bhabinkamtibmas Polsek Pantaibaru Desa Tesabela

Edukasi Pembinaan Kamtibmas Bhabinkamtibmas Polsek Pantaibaru Desa Tesabela
Bripka Dwi Rustaman Bersama Warga Binaan Pada Desa Tesabela ( Selasa 04/03/2025)

www.tribratanewsrotendao.com.Pantaibaru. Bhabinkamtibmas Polsek Pantaibaru Bripka Dwi Rustaman melaksanakan kegiatan sambang bersama warga binaan,  Dengan  tujuan untuk meningkatkan sinergitas antara Polri dan masyarakat serta bersama sama  menjaga lingkungan di Desa Tesabela Kecamatan Pantaibaru Kabupaten Rote Ndao. Selasa (04/03/2025)

Dalam pelaksanaan kegiatan sambang  ini, Bhabinkamtibmas Bripka Dwi Rustaman juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga binaannya.

Upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, Mengharuskan Bhabinkamtibmas untuk memaksimalkan potensi yang ada didesa binaannya . Karena peran serta masyarakat sangat penting dalam rangka menciptakan kamtibmas yang kondusif. 

"Kami ingin masyarakat merasa aman dan nyaman, Edukasi pembinaan kamtibmas bagi warga binaan terus kami lakukan agar warga binaan kami terhindar dari segala potensi tindak pidana" jelas Bripka Dwi

Wakapolsek pantaibaru Iptu I Gede P Parwata S.H mengungkapkan " Pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga lingkungan  untuk menciptakan kamtibmas yang kondusif sangat bisa diwujudkan, Jika Polri melalui Bhabinkamtibmas selalu hadir dalam melaksanakan kegiatan kepolisian.

Ia menambahkan, Dengan hadirnya Personel Bhabinkamtibmas ditengah tengah warga binaan untuk memberikan edukasi pembinaan kamtibmas bagi warga binaan juga dapat memberikan rasa aman bagi warga binaan.

“Peningkatan sinergitas antara Polri dan Masyarakat merupakan bagian dari strategi untuk menjaga keamanan dan ketertiban dimulai dari tingkat desa melalui peran Bhabinkamtibmas.

Sinergitas antara Polri, dan masyarakat sangat penting untuk menciptakan kondisi keamanan yang baik,” terang Iptu I Gede Putu Parwata, S.H (Bdn_23)