Cegah Kenakalan Remaja Siswa Didik Baru, Polsek RBD Berikan Sosialisasi Binluh
www.tribratanewsrotendao.com – Rote, Siswa - siswi SMP Negeri 03 Rote Barat Daya, Desa Oelasin, Kecamatan Rote Barat Daya, mendapat bimbingan dan penyuluhan dari anggota Polsek Rote Barat Daya, Rabu (27/07/2022).
Mengawali kegiatan belajar mengajar, para siswa dan siswi khususnya kelas VII ini diberikan penyuluhan dengan materi kenakalan remaja.
Kapolsek Rote Barat Daya IPTU Yapi Yolpianus Kokok melalui Kanit Binmas Aipda Benri Haning yang saat memberikan penyuluhan mengatakan bahwa, sekolah merupakan sarana untuk menimba ilmu dan pengalaman belajar, jadi dirinya berharap agar seluruh siswa dan sisiwi yang baru ini agar tidak ikut dalam pergaulan bebas yang dapat merugikan diri sendiri.
“Jangan ikut yang tidak baik, bergaul boleh namun jangan sampai ikutan dengan hal-hal yang dapat merugikan diri, misal ikut bolos apalagi sampai ikut perkelahian, jangan..!! itu tidak baik, karena tujuan datang sekolah untuk belajar, maka belajarlah biar pintar,” pinta Aipda Benri.
Kegiatan tersebut dilakukan oleh Polsek, karena para siswa-siswi kelas VII merupakan masa pengenalan ke tingkat remaja, dimana keberadaan karakter yang masih labil, sehingga perlu diberikan sosialisasi mengenai Kamtibmas dan Kenakalan Remaja sejak awal.
Selain materi Kamtibmas dan Kenakalan Remaja, Kanit Binmas juga memberikan pemahaman mengenai masalah minuman keras, senjata tajam hingga narkoba.
Sementara itu Kepala Sekolah SMP Negeri 03 Rote Barat Daya Yusuf H.A. Adoe, S.Pd menyambut baik kegiatan yang dilakukan oleh Polsek, menurutnya kegiatan positif ini sangat bermanfaat bagi anak didik baru.
“Ini merupakan kegiatan yang positif, makannya sejak awal Polsek datang yang mana ingin memberikan penyuluhan, maka saya langsung dukung dengan memberikan ruang dan waktu, kita mengharapkan agar para siswa, bisa mengerti akan bahaya-bahaya negatif dari minuman keras, senjata tajam hingga narkoba, serta agar para siswa baru yang sudah memasuki masa remaja, untuk bisa menjadi pelopor terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif,” ujar Kepala Sekolah.
Kehadiran pihak Polsek Rote Barat Daya di SMP Negeri 03 Rote Barat Daya, disambut dengan sangat antusias oleh para siswa-siswi baru dan guru-guru yang ada. (6nur)