Safari Ramadhan Kapolsek Rote Tengah Bersama Tokoh Agama

www.tribratanewsrotendao.com.Rotetengah. Rangkaian kegiatan Polri selama bulan suci Ramadhan menghadirkan banyak kegiatan positif yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.
Selain aksi peduli bagi sesama melalui kegiatan pembagian takjil dan pengamanan pada saat pelaksanaan tarawih dan tadarus Alquran hingga Safari Sahur, Personel Polres Rote Ndao juga melakukan silahturahmi dengan tokoh agama yang ada diwilayah hukum Polres Rote Ndao.
Silahturahmi terhadap tokoh agama diwilayah hukum Polsek Rote Tengah dilaksanakan di kediaman Bapak Ahmad Koso, S.Pd. Beliau pernah menjabat sebagai ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Rote Ndao. Selasa (11/03/2025)
Kapolsek Rote Tengah Ipda Charles Rihi Pati,S.Sos didampingi oleh Aiptu Asis A Tamin dan Aipda Julius Taniu, Tujuannya adalah menjalin silahturahmi dengan tokoh agama yang ada diwilayah hukum Polsek Rote Tengah dan memastikan bahwa Peran Polri melalui Polsek Rote Tengah Polres Rote Ndao sangat menjamin keamanan dan kenyamanan seluruh umat muslim dalam menunaikan ibadah puasa.
"Polri akan selalu hadir dalam menjamin keamanan setiap warga diwilayah hukum Polsek Rote Tengah untuk menunaikan ibadah puasa" jelas Kapolsek
"Walaupun tidak terdapat mesjid diwilayah hukum Polsek Rote Tengah, pelaksanaan kegiatan pengamanan dan monitoring terhadap warga yang menunaikan ibadah puasa tetap dilakukan"
Kehadiran Kapolsek Rote Tengah Ipda Charles Rihi Pati,S.Sos dan Personelnya disambut baik oleh Bapak Ahmad Koso,S.Spd.
Ia berpesan, Melalui bulan yang penuh rahmat ini diharapkan setiap amal baik yang dilakukan dapat membawa berkah dan berdampak positif bagi sesama. Dalam melakukan sesuatu pekerjaan haruslah pandai untuk mensyukuri segala yang diperoleh, karena dengan bersyukur maka semua yang diberikan oleh Allah SWT ditambahkan kepada kita sebagai umat ciptaanNya. (Bdn_23)