Polres Rote Ndao Gelar TKJ Semester I TA 2025 Bagi Seluruh Personel

Polres Rote Ndao  Gelar  TKJ  Semester I TA 2025  Bagi Seluruh Personel
Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono, S.ST., M.K.P Melakukan Pemeriksaan Kesehatan Sebelum Mengikuti TKJ (Jumat 21/02/2025)

www.tribratanewsrotendao.com.Rote. Untuk menjaga kebugaran dan kesiapan fisik personel Polres Rote Ndao dalam melaksanakan kegiatan kepolisian, Bagian  Sumber Daya Manusia (Bag SDM)  Polres Rote Ndao menggelar Tes Kesamaptaan Jasmani (TKJ) serta ujian bela diri Polri semester I Tahun Anggaran 2025 bertempat dihalaman Apel Mapolres Rote Ndao   Jumat (21/02/2025).

Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono, S.ST.,M.K.P melalui Kabag SDM Polres Rote AKP Silfianus Hardi mengungkapkan "Tes yang diselenggarakan oleh Bag SDM Polres Rote Ndao ini diikuti oleh Seluruh Personel Polres dan Polsek Jajaran Polres Rote Ndao, terkecuali Personel Polri yang sedang menjalani Perawatan di Rumah Sakit Bhayangkara Kupang" jelas Kabag SDM

Seluruh Personel Polres Rote Ndao Mengikuti TKJ yang diawali dengan Lari selama 12 Menit ( Jumat 21/02/2025)

"Seluruh perwira, bintara, hingga Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di lingkungan Polres Rote Ndao melaksanakan Tes Kesemaptaan Jasmani (TKJ) karena ini merupakan agenda rutin yang dilakukan setiap enam bulan sekali guna memastikan kesiapan fisik dan kebugaran anggota Polri"

"Sebelum mengikuti rangkaian tes, seluruh peserta diwajibkan menjalani pemeriksaan kesehatan oleh tim dari Sidokkes Polres Rote Ndao. Langkah ini bertujuan untuk memastikan bahwa setiap peserta dalam kondisi prima dan tidak memiliki gangguan kesehatan yang dapat membahayakan saat menjalani TKJ " Kabag SDM Polres Rote Ndao

Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono, S.ST.,M.K.P yang juga ikut dalam kegiatan ini juga memberikan motivasi bagi personelnya untuk maksimal dalam pelaksanaan TKJ yang merupakan salah satu dari 13 Komponen penilaian bagi anggota Polri, Bagi personel yang memiliki riwayat sakit tidak disarankan atau memaksakan diri untuk mengikuti TKJ.

Ujian Beladiri Yang Merupakan Salah Satu Item Yang Wajib Diikuti Oleh   Personel Polres Yang Melaksanakan TKJ  

"Tes ini merupakan bagian dari upaya pembinaan Sumber Daya Manusia untuk meningkatkan kondisi fisik, kebugaran jasmani, serta kemampuan bela diri anggota Polri di Polres Rote Ndao. Kami mengimbau seluruh peserta agar mengikuti tes ini dengan serius dan tetap memperhatikan kondisi kesehatan masing-masing," ujar AKBP Mardiono, S.ST.,M.K.P

Tes kesamaptaan jasmani ini terdiri dari lima jenis uji fisik utama, yaitu:

1. Lari 12 menit – untuk mengukur daya tahan dan kekuatan kardiovaskular.

2. Pull up (pria) / Chinning up (wanita) – untuk menguji kekuatan otot lengan dan bahu.

3. Sit up – untuk menilai kekuatan otot perut.

4. Push up – guna mengukur daya tahan dan kekuatan otot tubuh bagian atas.

5. Lari shuttle run – untuk menguji kecepatan, kelincahan, dan koordinasi tubuh.

6. Beladiri Polri untuk terus mengasah kemampuan  personel Polres Rote Ndao

Kabag SDM Polres Rote Ndao, "Pelaksanaan TKJ bagi Personel Polres Rote Ndao dilaksanakan selama 3 (Tiga) hari, yaitu hari ini ( Jumat 21/02/2025), Selasa 25 Februari 2025 dan Rabu 26 Februari 2025 " tutur AKP Silfianus Hardi ( Bdn_23)