Pimpin Apel Perdana, AKBP Felli Hermanto, SIK, M.Si Ingatkan Anggota Untuk Bekerja Secara Profesional
www.tribratanewsrotendao.com, Rote – Mengawali tugasnya di Bumi Sejuta Lontar, Kepala Kepolisian Resor Rote Ndao AKBP Felli Hermanto, SIK, M.Si mengambil apel pagi di lapangan Mapolres Rote Ndao, pagi ini Senin (10/08/2020).
Hadir dalam apel pagi Wakapolres Rote Ndao KOMPOL Herman N. Lona, SH, para PJU Polres Rote Ndao, Kapolsek jajaran, ASN serta personel Bintara Polres Rote Ndao.
Dalam apel perdananya, Kapolres memperkenalkan diri dan menyampaikan beberapa arahan bagi seluruh personel Polres Rote Ndao sebagai pedoman dalam pelaksanaan tugas kedepannya.
“Pertama, ijinkan saya untuk bergabung di keluarga besar Polres Rote Ndao ini, bantu saya dalam pelaksanaan tugas kedepan, tanpa ada dukungan dari anggota bagaimana Kapolres dapat berkerja. Selanjutnya selaku Kapolres, saya minta seluruh personel agar tetap menjaga kekompakan dan professional dalam melaksanakan tugas selaku pelayan, pelindung, pengayom masyarakat serta aparat penegak hukum,” ungkap Kapolres.
Adapun 5 point yang disampaikan oleh Kapolres pada saat apel pagi perdana ini, antara lain :
- “Ubah Pola Pikir”, sebagai personel Polri yang profesional harus dapat berfikir secara maju dan mengikuti perkembangan yang ada.
- “Menjadi Polisi Yang Baik”, dapat menempatkan diri sesuai dengan pada tempatnya, baik dalam lingkungan keluarga ataupun masyarakat harus tetap ingat dan menjaga nama baik Polisi.
- “Jaga Kesehatan”, Di masa pandemi ini hendaknya tetap menjaga stamina dan kesehatan, selalu rajin olah raga dan makan makanan bergizi
- “Hindari Sikap Apatis”, sehubungan adanya pergantian pucuk pimpinan di lingkungan TNI baik TNI AD maupun TNI AL, seluruh anggota jangan apatis dan berdiam diri, gali informasi, harus tahu para pejabat yang ada termasuk di lingkungan pemerintah daerah.
- “Lakukan Penegakkan Hukum Secara Profesional”, selesaikan perkara secara cepat dan tepat. Lakukan proses hukum secara profesional dan proporsional.
Terkait dengan kesehatan, Kapolres menekankan agar seluruh personel agar tetap menjaga kesehatan khususnya dalam situasi dan kondisi pandemi Covid-19 saat ini.
“Tetap jaga kesehatan dengan rajin berolahraga, asupan makanan bergizi serta mengatur waktu untuk mendapatkan istirahat yang cukup. Tubuh dan jiwa yang sehat, stamina yang fit merupakan faktor penting dalam mendukung pelaksanaan tugas dan tanggungjawab kita selaku anggota Polri,” imbuh Kapolres.
Di akhir arahannya Kapolres menekankan kepada seluruh personel dalam bertugas untuk disiplin dan mematuhi aturan-aturan yang telah ditentukan. Jauhi perbuatan yang melanggar hukum dan hindari pelanggaran.
Dirinya berharap agar seluruh personel jangan terlena dan menganggap enteng situasi dan kondisi saat ini. Selalu waspada dan siaga dalam keadaan apapun.
“ Di akhir kata saya berharap agar seluruh anggota jangan terlena dengan situasi dan kondisi saat ini, walaupun di wilayah kita ini aman dan tertib namun sudah seharusnya setiap anggota Polri tetap tanggap dan siaga dalam keadaan apapun,” tutup Kapolres. (6”nur)