Kapolsek Rote Tengah : Peningkatan Kegiatan Kepolisian Menekan Potensi Aksi Kriminal Dan Memastikan Keamanan Warga

www.tribratanewsrotendao.com.Momanalu. Upaya Preventif yang dilakukan oleh Personel Polsek Rote Tengah melalui kegiatan Patroli Pencegahan Premanisme bertujuan untuk meningkatkan kewaspadaan masyarakat serta mewujudkan keamanan serta ketertiban yang kondusif. Di mulai dari Desa Nggodimeda, hingga sepanjang Jalan Ba'a-Pantai Baru. Minggu (27/04/2025) pukul 11.00 Wita.
Patroli ini dipimpin oleh Aipda I Made Mertayasa dan melibatkan dua anggota lainnya, Bripka Bernad P. Panie dan Bripda Mansuetus R. R. Gisi. Personel Polsek Rote Tengah tidak hanya melakukan dialogis dengan masyarakat namun juga menyampaikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat.
Kolaborasi antara Polri dan Masyarakat dalam menjaga keamanan sangat penting, Dengan melaporkan setiap potensi masalah atau tindakan kriminal yang terjadi dalam lingkungan masyarakat sudah merupakan peran serta masyarakat dalam menjaga kamtibmas" jelas Aipda Mertayasa
Masyarakat juga bisa melaporkan setiap potensi gangguan kamtbmas yang terjadi melalui layanan Call Center 110 Polres Rote Ndao sehingga tidak perlu datang ke kantor Polsek Rote Tengah" imbuh Ps Kanit SPKT Ini
"Dalam setiap pelaksanaan kegiatan kepolisian, Personel Polsek Rote Tengah selalu mengingatkan masyarakat untuk tidak mengkonsumsi alkohol secara berlebihan dan menghindari perjudian, baik online maupun offline" jelas Kapolsek Rote Tengah
Warga juga diminta untuk tidak terprovokasi oleh penyebaran isu-isu hoaks yang disebar melalui media sosial, Harapannya adalah masyarakat harus memastikan kebenaran suatu informasi sebelum dibagikan kepada orang lain" jelas Kapolsek
Kami berharap dengan edukasi pembinaan kamtibmas yang dilakukan oleh personel Polsek Rote Tengah baik itu bersifat preemtif maupun preventif kepolisian, Kiranya dapat menekan angka kriminalitas dan memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam beraktifitas sehari hari" tutup Ipda Charles Rihi Pati.,S.Sos. (Bdn_23)