Pastikan Kenyamanan Masyarakat, Polsek Rote Barat Laut Tingkatkan Pengamanan di Pasar Busalangga
Patroli dan Pengamanan Oleh Personel Polsek Rote Barat Laut Untuk Jaga Kenyamanan Masyarakat
ROTE BARAT LAUT. Personel Polsek Rote Barat Laut melaksanakan kegiatan patroli dialogis dan pengamanan di area Pasar Busalangga Kelurahan Busalangga Kecamatan Rote Barat Laut Kabupaten Rote Ndao Rabu (07/01/2025).
Kegiatan preventif ini dipimpin Aipda Polce Sopacua bersama sejumlah personel Polsek Rote Barat Laut, Patroli dan Pengamanan dilakukan di dalam area pasar guna memastikan situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif.
Selain melakukan patroli dan pengamanan aktivitas masyarakat, Personel Polsek Rote Barat Laut juga memberikan himbauan kamtibmas sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman selama berada diarea pasar Busalangga.

Kapolsek Rote Barat Laut Ipda Andri L Pah.,S.H, Melalui Patroli dialogis dan pengamanan yang dilakukan oleh personel Polsek Rote Barat Laut, Diharapkan dapat menjaga kemitraan antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.
"Rasa aman dan nyaman dapat terwujud jika sinergitas antara Polri dan masyarakat tetap terjaga, Dengan meningkatkan himbauan kamtibmas kepada masyarakat diharapkan dapat menekan potensi tindak pidana sehingga situasi kamtibmas diwilayah hukum Polsek Rote Barat Laut tetap kondusif"
"Masyarakat juga dihimbau untuk senantiasa waspada terhadap potensi tindak kejahatan, serta mengingatkan para pedagang untuk menjaga dan menyimpan barang dagangannya dengan baik guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan" jelas Kapolsek
“Pengamanan dan Patroli dialogis di pasar Busalangga merupakan kegiatan rutin kepolisian untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat untuk beraktivitas dengan tenang tanpa rasa khawatir,” pungkas Ipda Andri L Pah.,S.H. (BDN_23)


