Satuan lalu-lintas menjadi atensi khusus Kapolres dalam jam pimpinan

Satuan lalu-lintas menjadi atensi khusus Kapolres dalam jam pimpinan
www.tribratanewsrotendao.com , Jam pimpinan merupakan agenda rutin Polres Rote Ndao yang dilaksanakan setiap minggunya, kegiatan yang dilaksanakan sebagai wadah dalam memberikan informasi, petunjuk, arahan serta perintah dari pimpinan dapat diberikan langsung kepada bawahan serta sebagai tempat untuk saling memberikan saran masukan bagi kemajuan Polres Rote Ndao. jam pimpinan (2) Rabu, 08/03/2017 pukul 08.00 wita bertempat di aula Bhayangkari Cabang Rote Ndao Kapolres Rote Ndao Akbp Murry Mirranda, SIK yang didampingi oleh Wakapolres Rote Ndao Kompol Johanis C. Tanauw memimpin langsung kegiatan tersebut. Dalam arahannya Kapolres menitik beratkan kepada kegiatan Operasi yang sedang berjalan. Operasi Simpatik 2017 yang digelar secara serentak ini menjadi atensi khusus bagi Kapolres karena dalam operasi ini lebih mengedepankan tindakan preemtif dan preventif guna menarik simpatik dari masyarakat bahwasanya Polri adalah pelayan masyarakat. Kapolres menekankan Satuan Lalu-lintas yang menjadi motorik dalam operasi tersebut agar melaksanakan kegiatan yang bersifat memberikan arahan maupun sosialisasi tentang kesadaran berlalu-lintas kepada seluruh lapisan masyarakat tidak luput juga kepada para pelajar. “ Saya harapkan dalam kegiatan operasi ini jangan hanya kegiatan di jalan raya namun juga merencanakan kegiatan-kegiatan lain seperti sambang maupun sosialisasi kepada seluruh lapisan masyarakat tentang pentingnya keselamatan berlalu-lintas, karena dalam operasi simpatik yang menjadi point penting adalah kegiatan yang bersifat pencegahan, “ tutur Kapolres. Lanjut Kapolres bahwa program Promoter yang telah dicanangkan oleh Kapolri agar selalu dilaporkan dan diinput data serta kegiatan yang telah dilaksanakan, sehingga walaupun Polres Rote Ndao adalah Polres terselatan di wilayah Republik Indonesia jangan terkesan tidak aktif dan tidak mendukung. jam pimpinan (1) Ditambahkan Waka, bahwa hak anggota untuk mengajukan ijin maupun cuti pimpinan tidak pernah menolak dan mempersulit namun yang menjadi perhatian bagi anggota yang melaksanakannya agar kembali tepat waktu karena apabila melebihi batas waktu yang telah ditentukan akan diproses sesuai aturan yang berlaku di Dinas Kepolisian. Dan kepada para Kapolsek jajaran Waka meminta agar kasus yang menjadi tunggakan dan kasus yang sedang terjadi agar cepat diselesaikan sehingga tunggakan kasus jangan semakin banyak, dengan cepatnya penyelesaian menunjukkan bahwa Polri memberikan pelayanan yang terbaik dan profesional. Kegiatan yang dihadiri para Kabag, para Kasat, para Kasie, para Kapolsek jajaran, para Bintara yang menduduki jabatan Perwira dan petugas Bhabinkamtibmas Polsek jajaran serta personel seluruh Polres Rote Ndao. (6"nurcahyo-Humas Res Rote Ndao)