BHABINKAMTIBMAS SAMBANGI WARGA

BHABINKAMTIBMAS SAMBANGI WARGA
www.tribratanewsrotendao.com , Bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak Polri khususnya Polres Rote Ndao dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Dalam berbagai kegiatan petugas Bhabinkamtibmas turut hadir dan berperan serta dalam kegiatan tersebut antara lain penyelesaian berbagai perkara ringan yang terjadi di masyarakat, dengan melibatkan berbagai unsur baik dari Desa maupun Kelurahan serta petugas Babinsa TNI AD untuk secara bersama-sama mencarikan solusi yang tepat dan bermanfaat bagi masyarakat yang mengalami masalah. Ini merupakan contoh kecil yang dilakukan oleh petugas Bhabinkamtibmas dalam menjalankan tugas dan sambang (6) tanggung jawabnya di tengah-tengah masyarakat. Bhabinkamtibmas dituntut untuk dekat dengan masyarakat, harus tanggap dan cepat dalam memberikan pelayanan. Tugas yang rutin dilakukan oleh para petugas Bhabinkamtibmas adalah melakukan sambang kepada masyarakat, baik itu ke tokoh pemerintah Desa/ Kelurahan, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat sampai ke individu masyarakat dengan membawa misi penyampaian pesan kamtibmas dengan tujuan agar seluruh masyarakat taat dan patuh akan aturan yang telah dibuat. sambang (5) Dan menyikapi kultur daerah Rote Ndao yang pada umumnya masyarakat petani serta peternak, petugas Bhabinkamtibmas juga memberikan arahan dan himbauan agar secara bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya masing-masing, diharapkan dengan kehadiran petugas Bhabinkamtibmas yang mencerminkan kehadiran Polisi ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dalam beraktivitas sehari-hari. sambang (3) sambang (1) sambang (4) (6`nurcahyo-Humas Res Rote Ndao)