Berikan keamanan dan kenyamanan UNBK Tahun 2019, jajaran Polsek Rote Timur berikan pengamanan

Berikan keamanan dan kenyamanan UNBK Tahun 2019, jajaran Polsek Rote Timur berikan pengamanan

www.tribratanewsrotendao.com – Rote, Kepolisian Resor Rote Ndao dan Polsek jajaran melaksanakan pengamanan kegiatan Ujian Nasional tingkat SMU/SMK se Kabupaten Rote Ndao, Senin ( 01/03/19 ).

Jadwal kegiatan UN tingkat SMA/SMK Sederajat Ta. 2019 di Kabupaten Rote Ndao, pada Hari Senin 01 April 2019 dengan Mata Ujian Bahasa Indonesia,  adapun dalam pantuan beberapa sekolah SMA/SMK sederajat yang melaksanakan UN tahun 2019 di Kabupaten Rote Ndao dilaksanakan serentak sejak pukul 07.00 Wita pagi tadi.

Seperti yang terpantau tribratanewsrotendao.com, pagi ini personel Polsek Rote Timur Brigpol Jefri A. K. Adipapa yang mengamankan jalannya ujian di SMU Negeri 1 Rote Timur. Di SMU Negeri 1 Rote Timur terdapat 145 siswa yang mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer ( UNBK ), yang terdiri dari 57 siswa dari program IPA dan 88 siswa dari program IPS.

Adapun pelaksanaan ujian dibagi menjadi tiga sesi kegiatan antara lain, Tahap I dari pukul 07.30 Wita sampai dengan pukul 09.30 Wita untuk 50 siswa, Tahap II dari pukul 10.30 Wita sampai dengan pukul 12.30 Wita untuk 48 siswa dan Tahap III dari pukul 14.00 Wita sampai dengan pukul 16.00 Wita untuk 47 siswa.

Suasana Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di salah satu sekolah di Kecamatan Rote Timur (senin,01/03/2019)

Menurut Brigpol Jefri bahwa dirinya bertugas untuk mengamankan jalannya ujian nasional di SMU Negeri 1 Rote Timur sesuai dengan perintah pimpinan, disampaikannya juga bahwa sampai dengan saat ini masih berlangsung dan keadaan masih terpantau aman dan lancar.

“ Saya bertugas sesuai dengan perintah dan saya laksanakan dengan sepenuh hati dan bertanggungjawab, namun saya juga berharap kiranya ujian ini nantinya dapat berjalan aman sesuai dengan yang telah direncanakan hingga akhir, “ tutur Brigpol Jefri.

Dirinya juga menghimbau kiranya masyarakat yang ada di sekitar sekolah juga dapat menjaga ketenangan dan tidak membuat kebisingan atau keributan yang dapat menganggu konsesntrasi adik-adik yang sedang laksanakan ujian. (6”nur)